Untuk beberapa orang mungkin sudah pernah mendengar Tomyam, menu asal Thailand ini memang populer di negeri kita.
Dan tiba-tiba saya tergelitik dan dibuat penasaran sama yang namanya Tomyam Kelapa. Dan kebetulan lagi beberapa waktu yang lalu saya diberi kesempatan mencicipi Tomyam Kelapa yang berada di daerah Bintaro.
Tadinya janjian sama teman tapi waktu tak jua berpihak pada kami, akhirnya saya pergi sendiri.
Lokasi warungnya berada di sebelah kanan pintu masuk kompleks Villa Bintaro. Dari rumah saya menggunakan commuter line lalu turun di stasiun Sudimara, dari situ naik angkot jurusan Jombang, turun pas di depan kompleks Villa Bintaro.
Lokasi warungnya berada di sebelah kanan pintu masuk kompleks Villa Bintaro. Dari rumah saya menggunakan commuter line lalu turun di stasiun Sudimara, dari situ naik angkot jurusan Jombang, turun pas di depan kompleks Villa Bintaro.
Menu yang saya pilih adalah Tomyam Kelapa Spesial dan mendapat bonus satu porsi kwetiaw kungpau seafood.
Saya suka Tomyamnya, dengan kuah kental tapi tipis dan tidak blenger. Rasa sausnya segar, asem, manis plus pedasnya pas. Isinya terdiri dari udang, cumi, potongan daging ayam dan baso dipadu dengan daging kelapa muda yang empuk. Yummy banget deh terutama buat saya pecinta rasa pedas.
Cumi, udang dan ayam matangnya pas, namun saya kurang suka sama basonya. Kalo buat saya itu merusak taste Tomyamnya yang sudah enak.
Menu ini sebenarnya bisa di santap dengan nasi putih, tapi saya takut megah dan saya lebih suka menikmati Tomyam original tanpa nasi.
Menu ini sebenarnya bisa di santap dengan nasi putih, tapi saya takut megah dan saya lebih suka menikmati Tomyam original tanpa nasi.
Untuk rasa kwetiawnya, standar. Kwetiawnya digoreng dahulu baru ditumis bersama bumbu dan bahan pelengkap lainnya.
Saya sebenarnya pengen ngobrol sama yang punya ide Tomyam Kelapa ini, tapi kebetulan dia lagi tidak berada di tempat. Jadi saya hanya menikmati menunya saja tanpa banyak nanya.
Terimakasih Tomyam Kelapa, semoga sukses. Untuk informasi selanjutnya bisa klik di www.tomyamkelapa.com
*foto koleksi pribadi.
Aku juga kurang suka bakso :(
BalasHapusSaya suka, tapi jadi gak selera pas baso yang saya makan rasanya dominan sagu.
Hapus