Seperti biasa setiap kali Oppo meluncurkan produk terbarunya saya selalu mendapat kesempatan untuk menjadi salah satu saksinya. Begitu pun saat peluncuran Oppo F7 pada tanggal 17 April 2018 kemarin yang diadakan di Hotel Fairmount Jakarta. Dan pada acara launching tersebut Oppo memberikan kejutan manis.
Pada launching tersebut Oppo langsung meluncurkan dua varian F7 sekaligus guna memanjakan para penggunanya sekaligus meramaikan pasar ponsel pintar di Tanah Air.
Kedua tipe yang dikeluarkan Oppo tersebut ialah F7 dan F7 128 atau disebut dengan F7 Pro. Peluncuran F7 128 sendiri merupakan kejutan yang disajikan oleh Oppo bagi para tamu undangan, karena pihak Oppo sendiri tidak pernah menyinggung tentang kehadiran F7 128 sebelumnya.
Selain tetap mengusung teknologi kamera untuk selfie, Oppo F7 juga didukung oleh 5 teknologi kecerdasan buatan alias Artificial Intelligence (AI) pada kameranya. Inilah yang jadi kekuatan utama yang ditonjolkan oleh Oppo di produk terbarunya. Teknologi serupa sebenarnya telah dibuat pada seri F5, namun di F7 lebih disempurnakan lagi.
Marketing Plan Oppo Indonesia, Suwanto pada presentasinya menjelaskan, "Tahun lalu kami membawa teknologi AI pertama kali di Oppo F5. Adanya AI membuat kameranya bisa mengenali wajah. Nah, Tahun ini kami memperbarui kecerdasan buatan lebih canggih lagi."
Kamera belakang Oppo F7 miliki kualitas 16MP dengan bukaan lensa f/1.8. Yang menarik dan merupakan senjata utamanya adalah kamera depan yang menggunakan lensa 25MP.
"Dengan bangga kami sampaikan Oppo F7 jadi smartphone pertama dengan kamera depan 25MP. Tak hanya itu, teknologi AI yang sudah diperbarui membuat kameranya bisa mengenali 296 titik wajah dan bisa membedakan area antara wajah dan leher serta jenis kelamin orang yang difoto," lanjut Suwanto.
Pada desain, Oppo F7 memiliki layar lebih besar, lengkap dengan notch (poni) di atasnya. Oppo menamai desain layar penuh ini dengan sebutan Super Full Screen dan mendeklarasikan dirinya sebagai pemilik paten pertama Hp berdesain layar penuh dengan notch.
Layar Oppo F7 punya bentang layar 6,23 inci dengan rasio 19:9 beresolusi 2280 x 1080 piksel FHD+ dan mampu menghadirkan 16 juta warna. Serta memiliki antarmuka ColorOS 5.0 yang berbasis Android 8.1 Oreo dan dibekali dengan baterai berkapasitas 3400mAh sebagai sumber tenaganya.
Secara spesifikasi, kedua tipe Oppo F7 ini dipacu oleh prosesor dan GPU octa core Helio P60 dan ARM Mali-G72 MP3 800 MHz. Bedanya, F7 memakai RAM 4GB dan ruang penyimpanan 64GB sedangkan F7 128 memakai RAM 6GB dan ruang penyimpanan 128 GB yang bisa diperluas dengan menambahkan kartu memori external hingga 256GB.
Oppo F7 dibanderol Rp 4,199 juta dengan 3 pilihan warna yakni Solar Red, Moonlight Silver, dan Diamond Black. Sementara F7 Pro atau 128 dihargai Rp 5,499 juta dengan dua pilihan warna Solar Red dan Diamond Black.
Seperti launching-launching sebelumnya Oppo selalu membagikan beberapa gadgetnya, begitupun saat launching Oppo F7. Smartphone nomor 1 di Indonesia ini dalam memperingati ke 5 Tahunnya di Indonesia membagikan door prize berupa 16 unit F7 untuk media, Blogger dan undangan serta memberikan diskon 50% bagi seluruh yang hadir. Alhamdulillah banget saya termasuk salah satunya yang kebagian rejeki tersebut.
Sempat gak percaya dan deg degan saat nama saya dipanggil untuk menerima door prize dari Oppo. Setelah lama mengidam-ngidamkan punya HP Oppo yang digadang-gadang memiliki fitur selfie paling keren, akhirnya keinginan itu kesampaian juga. Maaf sedikit norak, tapi inilah ekspresi kebahagiaan saya saat mendapatkan kejutan manis dari Oppo.
Pada launching tersebut Oppo langsung meluncurkan dua varian F7 sekaligus guna memanjakan para penggunanya sekaligus meramaikan pasar ponsel pintar di Tanah Air.
Kedua tipe yang dikeluarkan Oppo tersebut ialah F7 dan F7 128 atau disebut dengan F7 Pro. Peluncuran F7 128 sendiri merupakan kejutan yang disajikan oleh Oppo bagi para tamu undangan, karena pihak Oppo sendiri tidak pernah menyinggung tentang kehadiran F7 128 sebelumnya.
Selain tetap mengusung teknologi kamera untuk selfie, Oppo F7 juga didukung oleh 5 teknologi kecerdasan buatan alias Artificial Intelligence (AI) pada kameranya. Inilah yang jadi kekuatan utama yang ditonjolkan oleh Oppo di produk terbarunya. Teknologi serupa sebenarnya telah dibuat pada seri F5, namun di F7 lebih disempurnakan lagi.
Marketing Plan Oppo Indonesia, Suwanto pada presentasinya menjelaskan, "Tahun lalu kami membawa teknologi AI pertama kali di Oppo F5. Adanya AI membuat kameranya bisa mengenali wajah. Nah, Tahun ini kami memperbarui kecerdasan buatan lebih canggih lagi."
Kamera belakang Oppo F7 miliki kualitas 16MP dengan bukaan lensa f/1.8. Yang menarik dan merupakan senjata utamanya adalah kamera depan yang menggunakan lensa 25MP.
"Dengan bangga kami sampaikan Oppo F7 jadi smartphone pertama dengan kamera depan 25MP. Tak hanya itu, teknologi AI yang sudah diperbarui membuat kameranya bisa mengenali 296 titik wajah dan bisa membedakan area antara wajah dan leher serta jenis kelamin orang yang difoto," lanjut Suwanto.
Salah satu hasil jepretan Oppo F7 |
Pada desain, Oppo F7 memiliki layar lebih besar, lengkap dengan notch (poni) di atasnya. Oppo menamai desain layar penuh ini dengan sebutan Super Full Screen dan mendeklarasikan dirinya sebagai pemilik paten pertama Hp berdesain layar penuh dengan notch.
Layar Oppo F7 punya bentang layar 6,23 inci dengan rasio 19:9 beresolusi 2280 x 1080 piksel FHD+ dan mampu menghadirkan 16 juta warna. Serta memiliki antarmuka ColorOS 5.0 yang berbasis Android 8.1 Oreo dan dibekali dengan baterai berkapasitas 3400mAh sebagai sumber tenaganya.
Oppo F7 dibanderol Rp 4,199 juta dengan 3 pilihan warna yakni Solar Red, Moonlight Silver, dan Diamond Black. Sementara F7 Pro atau 128 dihargai Rp 5,499 juta dengan dua pilihan warna Solar Red dan Diamond Black.
Sempat gak percaya dan deg degan saat nama saya dipanggil untuk menerima door prize dari Oppo. Setelah lama mengidam-ngidamkan punya HP Oppo yang digadang-gadang memiliki fitur selfie paling keren, akhirnya keinginan itu kesampaian juga. Maaf sedikit norak, tapi inilah ekspresi kebahagiaan saya saat mendapatkan kejutan manis dari Oppo.
Komentar
Posting Komentar